DIRECTOR SHOWREEL
ADI WINOTO
Adi Winoto adalah sutradara iklan berpengalaman di industri kreatif Indonesia, dengan spesialisasi dalam produksi iklan fashion, beauty, food & beverage, dynamic style, serta 3D visual animation.
Dengan pendekatan visual yang stylish dan modern, Adi telah dipercaya menangani berbagai kampanye brand nasional hingga internasional,
dikenal atas kemampuannya menggabungkan
estetika elegan dengan storytelling yang kuat. Iklan-iklannya pun terasa “fresh” dan kekinian.
Fokus beliau adalah menciptakan iklan yang bukan hanya menarik perhatian, tetapi juga meninggalkan impresi visual yang melekat pada audiens.
YOHANES GATOT SUBROTO
Yohanes Gatot Subroto adalah sutradara film dan iklan dengan pengalaman panjang di industri perfilman Indonesia.
Ia dikenal sebagai co-director dalam film ikonik “Suzzanna: Bernapas dalam Kubur” (2018), berkolaborasi dengan Anggy Umbara, yang sukses membawa horor klasik Indonesia kembali ke puncak box office.
Selain itu, Gatot memiliki spesialisasi dalam iklan bertema keluarga, anak-anak, bayi, animasi, dan storytelling keluarga, dengan pendekatan visual yang hangat, kreatif, dan penuh imajinasi.
Dedikasinya terhadap detail dan pengembangan cerita menjadikan Gatot sosok sutradara serba bisa yang mampu menghidupkan berbagai konsep kreatif menjadi visual yang kuat secara emosional dan berkesan.